Kamis, 10 Desember 2020

TINGKATKAN KINERJA PEGAWAI, KALAPAS KALABAHI ADAKAN RAPAT EVALUASI KINERJA DAN PELAPORAN TAHUN 2020


Kalabahi_Kamis (10/12/20) Bertempat di Aula Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Kalabahi, seluruh pegawai Lapas Kelas IIB Kalabahi mengikuti Rapat Evaluasi Kinerja dan Pelaporan Tahun 2020 pukul 09.00 Wita.

Rapat yang bermaksud untuk menilai seluruh kinerja pegawai dalam melaksanakan tugas selama tahun 2020 yang bertujuan untuk memperbaiki, mempertahankan dan meningkatkannya ditahun 2021 ini dipimpin langsung oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Kalabahi, Effendi Yulianto.

Dalam pelaksanaan rapat tersebut, Kalapas Kalabahi  menghimbau kepada seluruh pegawai agar dalam melaksanakan tugas tetap menunjukkan kinerja yang baik dan dapat meningkatkan kinerjanya di tahun 2021.

Selain itu, beliau juga berharap agar seluruh pegawai selalu mempunyai komitmen yang sama untuk mewujudkan Lapas Kelas IIB Kalabahi menjadi Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). "Saya berharap agar kita semua memiliki komitmen yang sama untuk mewujudkan Lapas Kalabahi menjadi Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Tentunya kita semua mempunyai harapan yang sama agar Lapas Kalabahi tembus WBK setelah dievaluasi oleh TPN KemenpanRB." Tandas Kalapas Kalabahi.



Pada kesempatan yang sama juga, Kalapas Kalabahi mengecek pengisian jurnal harian setiap pegawai dalam simpeg dan beliau pun memberikan apresiasi kepada seluruh pegawai karena telah mengerjakan jurnal harian setiap hari kerja. Selanjutnya Kalapas Kalabahi kembali menghimbau agar seluruh pegawai disiplin masuk dan keluar kantor tepat waktu serta wajib mengerjakan SKP diakhir tahun karena menurutnya apabila dikerjakan diakhir tahun, maka pada awal tahun 2021 seluruh pegawai sudah dapat mengerjakan jurnal harian.

Selain itu, Effendi juga menyampaikan " Ditahun 2021, saya mohon agar kita juga dapat memanfaatkan aplikasi Sumaker Kemenkumham secara maksimal dalam proses pembuatan dan pengiriman surat menyurat, sehingga pengarsipannya jelas dan ini juga merupakan penilaian dari WBK. Semua operator masing-masing seksi dan subseksi yang sudah ditunjuk, agar dapat melaksanakan hal ini. Kita harus mampu ikuti dan menyesuaikan diri dengan perkembangan jaman saat ini karena dengan adanya aplikasi Sumaker Kemenkumham dapat melancarkan pelaksanaan tugas-tugas kita." Tutur Kalapas Kalabahi.


Sebagai sesuatu yang menjadi tugas pokok petugas pemasyarakatan, diakhir penyampaiannya, Effendi juga kembali mengharapkan kerjasama seluruh pegawai Lapas Kelas IIB Kalabahi terus dipertahankan bahkan ditingkatkan untuk mensukseskan kegiatan pembinaan kemandirian di bidang pertanian dan peternakan yang selama ini sudah berjalan dengan baik. Dirinya juga memberikan apresiasi kepada seluruh pegawai karena atas kerjasama yang baik telah berhasil mencapai atau bahkan melebihi target PNBP tahun 2020, yakni dengan presentase 127,23%.

   

0 komentar:

Posting Komentar