Selasa, 06 Juli 2021

BERIKAN PENGHARGAAN KARUPAM TERBAIK, KALAPAS KALABAHI MINTA PERTAHANKAN PRESTASI DAN KUALITAS KERJA



Kalabahi_Selasa (06/07/21) Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Kalabahi, Effendi Yulianto memberikan penghargaan kepada Kepala Regu Pengamanan Terbaik di periode Semester I Tahun 2021 pada pelaksanaan apel pagi pegawai administrasi pukul 07.30 Wita.

Kepala Regu Pengamanan yang mendapat penghargaan tersebut, yakni Marthen Sonopaa dan disaksikan langsung oleh seluruh pegawai Lapas Kelas IIB Kalabahi.

Dalam amanatnya, Kalapas Kalabahi, Effendi Yulianto meminta agar pegawai yang menerima penghargaan tetap mempertahankan prestasi dan kualitas kerja. "Saya minta agar saudara tetap mempertahankan prestasi dan kualitasnya dalam bekerja. Bila perlu ditingkatkan lagi. Selain itu, sekarang saudara tentunya menjadi contoh dan teladan bagi pegawai lainnya lebih khusus Karupam dan anggota yang lain, sehingga mereka juga dapat melaksanakan tugas sesuai dengan prosedur dan tugas-tugas yang dikerjakan dapat berlangsung aman dan lancar. Dengan demikian, maka kondisi dalam Lapas akan aman terkendali," Ujar Effendi.

Tak hanya itu, Effendi juga mengharapkan agar seluruh pegawai Lapas Kelas IIB Kalabahi berlomba-lomba untuk mengukir prestasi dalam melaksanakan Tupoksi. "Tidak hanya kepada pegawai di bidang pengamanan. Kepada seluruh pegawai juga harus melakukan hal yang sama. Tunjukan prestasi saudara-saudari dalam bekerja. Saat ini kita masuk dalam era reformasi birokrasi, kita dituntut untuk banyak-banyak mengukir prestasi dalam bidang tugas masing-masing. Lakukan banyak inovasi untuk memudahkan kita dalam bekerja. Itulah yang diharapkan pemerintah saat ini," Tandasnya.

Disamping itu, Effendi pun kembali mengingatkan agar seluruh pegawai yang terlibat dalam Tim Kerja Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM dapat mendedikasikan diri untuk bekerja maksimal menyambut predikat WBK Tahun 2021. "Jangan kendor dan pesimis untuk mewujudkan instansi kita Lapas Kalabahi menjadi instansi yang menyandang status WBK. Komitmen yang teguh dari setiap pribadi saudara-saudari dibutuhkan untuk bekerja meraih predikat WBK. Kita semua sudah dilengkapi dengan kemampuan yang lebih. Segala fasilitas sudah ada. Tinggal kita pakai itu untuk mewujudkannya," Pungkas Effendi.




   


 

0 komentar:

Posting Komentar