Senin, 26 Oktober 2020

KUMHAM PEDULI, KUMHAM BERBAGI, LAPAS KALABAHI RINGANKAN TANGAN BAGI MASKER, HAND SANITIZER, DAN VITAMIN C KEPADA MASYARAKAT


Kalabahi (26/10/2020) Dalam rangka menyongsong Hari Dharma Karyadhika (HDKD) Tahun 2020, tepat pukul 10.30 Wita Lapas Kalabahi ringankan tangan melakukan kegiatan bakti sosial berupa pemberian masker, hand sanitizer dan vitamin C kepada masyarakat guna peningkatan disiplin protokol kesehatan dalam pencegahan dan pengendalian Corona Virus Disease 2019  di Lingkungan  Kementerian  Hukum dan  Hak Asasi  Manusia.


Kegiatan ini dilakukan di sekitar lingkungan Lapas Kalabahi, yakni di seputaran Jalan Soekarno-Hatta Mola Kalabahi Kelurahan Welai Timur Kecamatan Teluk Mutiara Kabupaten Alor. Tepatnya di depan Kantor Lapas Kelas IIB Kalabahi. Tampak jelas Kalapas Kalabahi, Effendi Yulianto beserta jajarannya turun langsung ke jalan dan membagikan masker, hand sanitizer serta vitamin C kepada masyarakat yang lewat, baik kepada pejalan kaki diantaranya masyarakat umum dan anak-anak sekolah maupun kepada pengendara kendaraan bermotor, pick up, bemo, dan truk.



Disampaikan dari lokasi kegiatan, Effendi Yulianto selaku Kalapas Kalabahi mengatakan "Kumham Peduli, Kumham Berbagi merupakan tindakan yang nyata oleh Lapas Kelas IIB Kalabahi di bawah payung Kementerian Hukum dan HAM RI untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan, sehingga mencegah penyebaran atau penularan penyakit Covid-19. Selain itu, hal tersebut juga merupakan bentuk wujud bantuan kemanusian kami kepada masyarakat Kabupaten Alor yang terdampak Covid-19." Pungkas Effendi.





 

0 komentar:

Posting Komentar