Rabu, 09 Maret 2022

CEGAH PENYEBARAN COVID-19 DALAM LAPAS, LAPAS KALABAHI GELAR PENYEMPROTAN DISINFEKTAN



Kalabahi_Rabu (09/03/22) Melihat angka kesakitan akibat Covid-19 yang saat ini semakin meningkat, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Kalabahi di bawah kepemimpinan Kalapas, Wawan Irawan menggelar penyemprotan disinfektan dalam Lapas.

Penyemprotan disinfektan dilaksanakan untuk mencegah terjadinya penyebaran Covid-19 atau masuknya Covid-19 dalam Lapas. Penyemprotan dilaksanakan pada ruangan perkantoran, gedung ibadah, blok dan kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Kalabahi, Wawan Irawan mengatakan bahwa ia dan pihaknya akan selalu melaksanakan penyemprotan disinfektan secara rutin selama masa pandemi Covid-19 ini belum berakhir. "Ya, kami tentunya akan terus melaksanakan penyemprotan disinfektan di dalam Lapas selama masa pandemi Covid-19 ini belum berakhir. Akan kami lakukan secara rutin pelaksanaannya, sehingga media-media yang berpotensi manjadi media penularan Covid-19 steril dari virus tersebut. Dengan begitu kan kami pegawai maupun warga binaan aman dari penularan Covid-19. Saat ini kita semua bisa saja jadi penular virus. Jadi, penyemprotan disinfektan tepat dilaksanakan untuk membunuh virus yang sampai masuk dalam Lapas" ujar Wawan.



Disamping itu, Wawan juga menyampaikan bahwa ia dan pihaknya tidak akan pernah tinggal diam untuk perangi Covid-19 masuk dalam Lapas. "Kami pihak Lapas Kalabahi tentunya tidak akan pernah tinggal diam untuk perangi Covid-19 masuk dalam Lapas. Selain penyemprotan disinfektan, kami selalu menghimbau seluruh pegawai maupun warga binaan untuk menerapkan protokol kesehatan 5M dan membagikan vitamin penambah daya tahan tubuh kepada mereka," pungkasnya.


 

0 komentar:

Posting Komentar