Senin, 13 Juli 2020

PENYERAHAN BANTUAN MULSA PLASTIK DAN BIBIT TANAMAN UNGGULAN OLEH DINAS PERTANIAN KABUPATEN ALOR KEPADA LAPAS KELAS IIB KALABAHI



Kalabahi (13/07/20) Tepat pukul 08.00 Wita bertempat di lahan pertanian yang baru dibuka di daerah Bungawaru Kota Kalabahi, Penyuluh Pertanian dari Dinas Pertanian Kabupaten Alor, Ponciano Correia menyerahkan mulsa plastik dan beberapa bibit tanaman unggulan bantuan Dinas Pertanian Kabupaten Alor kepada Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Kalabahi, Effendi Yulianto. "Kami serahkan kepada bapak satu gulungan mulsa plastik ukuran 500 meter dan beberapa bibit tanaman unggulan berupa bibit sayur sawi putih, sayur kangkung, terong hijau, terong ungu, cabai, dan melon. Selanjutnya nanti kami berikan lagi bibitnya bapak." Ujar Posciano kepada Effendi.

"Saya ucapkan terima kasih banyak kepada bapak terlebih kepada Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Alor yang sudah banyak membantu kami sampai saat ini. Hubungan kerjasama ini akan kami pelihara dengan baik. Salam hormat dari kami untuk Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Alor, Bapak Yustus Dopong Abora." Ucap Effendi kepada Ponciano setelah menerima bantuan bibit tanaman unggulan.

Setelah itu, Ponciano pun memberikan arahan terkait cara pemasangan mulsa plastik dan beberapa manfaatnya bagi tanaman kepada seluruh warga binaan asimilasi yang sekaligus diikuti oleh Effendi dan pihaknya. Kemudian, secara bersama-sama Ponciano, Effendi dan pihaknya serta seluruh warga binaan asimilasi Lapas Kelas IIB Kalabahi melakukan pemasangan mulsa plastik tersebut pada beberapa bedeng yang siap untuk ditanami tanaman hasil pembibitan.

Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan pemasangan baliho Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) oleh warga binaan asimilasi dan para pegawai Lapas Kelas IIB Kalabahi yang menurut Kalapas beberapa waktu lalu kalau lahan pertanian tersebut akan dijadikan sarana asimilasi sekaligus edukasi bagi warga binaan Lapas Kelas IIB Kalabahi dan masyarakat Kabupaten Alor yang ingin belajar bercocok tanam. "Selain sebagai Sarana Asimilasi dan Edukasi bagi warga binaan kami, tempat ini tidak menutup ruang bagi masyarakat Kabupaten Alor untuk belajar bercocok tanam." Pungkas Effendi saat diwawancarai oleh Tim Humas Lapas Kelas IIB Kalabahi.










0 komentar:

Posting Komentar