Rabu, 10 Juli 2024

Kalapas Kalabahi Bersama Jajaran Ikuti Pelantikan 2 Pimti Pratama Kemenkumham RI secara Virtual


Kalabahi, INFO_PAS – Kepala Lembaga Pemasyaratakatan (Kalapas) Kelas IIB Kalabahi, Yusup Gunawan, Bersama Jajaran hadiri Upacara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pimpinan Tinggi (Pimti) Pratama di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI secara virtual di Ruang Sekretariat ZI Lapas Kalabahi, Rabu (10/07).

 

Selaku Inspektur Upacara, Sekretaris Jenderal Kemenkumham RI, Andap Budhi Revianto, mewakili Menkumham RI, Yasonna H. Laoly, melantik dan mengambil sumpah 2 orang ASN menjadi Pimti Pratama di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI, yaitu Filianto Akbar sebagai Kepala Divisi Imigrasi Kanwil Kemenkumham Jawa Barat dan Sigit Setyawan sebagai Kepala Divisi Imigrasi Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan.

 

Setelah mengikrarkan sumpah jabatan, Inspektur Upacara memasangkan tanda jabatan sebagai simbol resmi bahwa kedua ASN telah resmi dilantik menjadi Pimti Pratama di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI 

 

Dalam sambutannya, Andap berpesan kepada ASN yang dilantik untuk dapat menjaga Disiplin dan Integritas diri serta lebih responsif terhadap tugas dan tanggung jawab yang diemban. "Disiplin, integritas dan responsif merupakan hal yang sangat penting yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin dalam menjalankan seluruh tugas dan tanggung jawab. Diharapkan seorang pemimpin harus memiliki ketiga poin penting tersebut,”ungkap Andap.

 

Di kesempatan yang sama, selaku Kalapas, Yusup merespon kegiatan tersebut dengan memotivasi jajarannya agar dapat mengembangkan karier sehingga dapat berkesempatan untuk menjadi pemimpin kedepannya. (Humas_MdF)

0 komentar:

Posting Komentar