Kamis, 06 Juni 2024

Wujudkan Keseragaman: Staf Keperawatan Lapas Kalabahi Bagikan Baju Kepada Warga Binaan

 

Kalabahi, INFO_PAS - Sebagai bentuk komitmen Lapas Kelas IIB Kalabahi dalam mewujudkan keseragaman dan pelayanan yang prima, Staf Perawatan, Adryan H. Kolly, dan Amatus A. Kondi, membagikan baju kepada warga binaan pada hari Kamis (06/06).




Kegiatan ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan warga binaan dalam hal berpakaian. Di awal kegiatan, Adryan bersama Amatus membagikan masing-masing baju kepada Warga binaan. Pada momen pembagian tersebut, Adryan menyampaikan kepada warga binaan agar menjaga serta merawat baju tersebut dengan baik. "Baju ini kami berikan kepada kalian agar bisa kalian pakai sehari-hari dalam beraktifitas sekaligus sebagai identitas bahwa kalian adalah warga binaan di Lapas Kalabahi, Saya harap kalian dapat merawat serta menjaga baju yang kami berikan dengan baik," tutur Adryan.

 

Menanggapi kegiatan tersebut, Kalapas Kalabahi, Yusup Gunawan, berpesan bahwa warga binaan juga memiliki hak untuk berpakaian dengan layak, oleh karena itu pemberian baju ini diharapkan dapat memenuhi hak warga binaan tersebut. "Saya mengucapkan terimakasih kepada jajaran di bidang perawatan karena turut serta dalam kegiatan ini. Kepada warga binaan, saya berpesan agar kalian dapat menjaga baju tersebut dengan baik," ucap Yusup.

 

Menanggapi kegiatan tersebut, Kakanwil Kemenkumham NTT, Marciana D. Jone, berpendapat bahwa kegiatan yang seperti ini mencerminkan pemberian pelayanan yang prima di tiap Satker khususnya di Lapas, Rutan, dan LPKA. "Saya harap agar Setiap Satker dapat memperhatikan kebutuhan dari warga binaanya agar mewujudkan fungsi dari pemasyarakatan," tegas Marciana. (Humas_FW)

0 komentar:

Posting Komentar